KPU Sulut Gelar Pelantikan dan Apel Akbar 7568 Pantarlih Pilkada 2024

MANADO, Zona-akurat.com – KPU Sulawesi Utara menyelenggarakan Pelantikan dan Apel Akbar Petugas Pemutakhiran Data Pemilih dan Coklit untuk Pilkada Serentak 2024 pada Senin, 24 Juni 2024. Acara yang digelar secara hybrid ini berlangsung di Auditorium Universitas Sam Ratulangi.

Sebanyak 3.193 petugas Pantarlih hadir langsung dari 5 kabupaten/kota, yaitu Kabupaten Minahasa, Kabupaten Minahasa Utara, Kota Manado, Kota Bitung, dan Kota Tomohon. Total ada 7.568 petugas Pantarlih di 15 kabupaten/kota se-Sulawesi Utara yang dilantik pada hari tersebut.

Dalam sambutannya, Ketua KPU Sulut, Kenly Poluan, menyatakan bahwa pelantikan ini menandai dimulainya proses Pencocokan dan Penelitian (Coklit) data pemilih oleh Pantarlih selama satu bulan penuh.

“Pelantikan Pantarlih ini dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia dan menandai dimulainya proses Coklit data pemilih sebagai upaya melindungi hak politik setiap warga negara,” ujar Kenly.

Ia juga menekankan pentingnya koordinasi dan kolaborasi dengan pemerintah, Bawaslu, Forkopimda, dan berbagai stakeholder untuk menghadapi tahapan-tahapan krusial Pilkada Serentak 2024.

Asisten I Provinsi Sulut, Denny Mangala, mewakili Gubernur Sulut, menyampaikan bahwa pelantikan ini adalah langkah penting dalam menghadapi pemilihan serentak kepala daerah pada tahun 2024.

Turut hadir dalam acara tersebut adalah Anggota KPU Sulut Lanny Ointu, Meidy Tinangon, Salman Saelangi, Plt. Sekretaris Meidy Malonda, perwakilan Bawaslu Sulut, Forkopimda Sulut, serta perwakilan PPK dan PPS. (ly).

Related posts