Yulius Selvanus: Ada Pihak Luar yang Coba Memecah Belah Persaudaraan di Sulut

Manado, Zona-akurat.com – Calon Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Yulius Selvanus mengimbau agar masyarakat Sulawesi Utara tetap menjaga tali persaudaraan. Baginya, momentum pilkada jangan sampai merusak tali persaudaraan yang ada.

“Beda pilihan di Pilkada itu wajar dan normal. Tapi harus kita ingat dan utamakan tali persaudaraan yang ada jangan sampai putus,” ujar Yulius saat coffee morning dengan sejumlah wartawan, Kamis (11/7/24) bertempat di Kantor DPD Gerindra, Jl. St. Yoseph.

Lanjut dikatakan, saat ini mungkin banyak yang tidak tahu tapi sudah terdata banyak pihak luar yang mencoba memecah belah kesatuan warga Sulut.

“Banyak itu buzer media sosial terdeteksi dari luar. Mereka mencoba memecah bela kesatuan dan persaudaraan di Sulawesi Utara. Maka dari itu saya ingatkan, walaupun kita beda pilihan di Pilkada, tetaplah rukun,” terang Yulius. (ly).

Related posts