Manado, Zona-akurat.com – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Pengelolaan Kehumasan bersama Bawaslu Kabupaten/Kota se-Sulut pada Sabtu (28/9/2024). Dalam rakor ini, Steffen Linu, anggota Bawaslu Sulut, menekankan pentingnya peran humas dalam membangun citra lembaga Bawaslu.
“Humas adalah ‘wajah’ Bawaslu di mata publik. Baik atau buruknya citra lembaga ini sangat bergantung pada kerja-kerja humas,” tegas Steffen. Ia menegaskan bahwa humas menjadi garda terdepan dalam mengomunikasikan segala kegiatan Bawaslu ke masyarakat, khususnya terkait pengawasan Pilkada 2024.
Baca juga: Segera Diumumkan, Jokowi Kantongi Daftar Nama Capim-Cadewas KPK
Steffen juga menyoroti betapa pentingnya konsistensi dalam peran kehumasan. Menurutnya, humas Bawaslu harus aktif setiap saat, menginformasikan perkembangan tahapan pemilu dan memberikan edukasi yang terus menerus kepada masyarakat.
“Aktivitas humas tidak boleh berhenti. Kita dituntut untuk terus menyebarkan informasi, baik melalui media sosial seperti Facebook, Instagram, X, Youtube, Tiktok, maupun melalui situs web resmi,” lanjutnya.
Rakor yang berlangsung hingga Senin (30/9/2024) ini diikuti oleh Koordinator Divisi Hukum, Pencegahan, Parmas, dan Humas Bawaslu Kabupaten/Kota se-Sulut, serta staf masing-masing.
Baca juga: Bawaslu Manado Selidiki Pejabat Eselon II Diduga Langgar Netralitas ASN
Dalam kesempatan itu, Kepala Bagian Pengawasan dan Humas Bawaslu Sulut, Anggray Sari Mokoginta, mengingatkan pentingnya pengawasan konten internet selama masa kampanye.
“Selain mengawasi tahapan kampanye secara langsung, kita juga harus memperkuat pengawasan di ranah siber sesuai dengan SE Pencegahan nomor 102 Tahun 2024,” ujar Anggray saat menutup kegiatan tersebut. (ly).