Imbas Kebakaran KM. Barcelona V, KSOP-Pemda Talaud Sepakat Bekukan Operasional Armada PT. SPI

Talaud, Zona-akurat.com – Rabu (30/07/2025) Bupati Kabupaten Kepulauan Talaud, Welly Titah menggelar rapat dengan Kepala Kantor Syahbandar dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas III Manado, Kolonel Marinir Amrul Adriansyah di Kantor KSOP Manado.

Rapat membahas permasalahan operasional layanan penyeberangan kapal, pelayanan, pelabuhan dan pelayanan penumpang serta solusi penggantian kapal penumpang KM. Barcelona IIIA rute Manado – Talaud.

Pembahasan adanya pembekuan Document of Compliance (DOC) PT. Surya Pacific Indonesia (PSI), perusahaan pengelola kapal – kapal Barcelona, oleh Direktorat Perkapalan dan Kepelautan Kementerian Perhubungan.

Pembekuan dilakukan karena PT. SPI tidak memenuhi standar kaselamatan sehingga dilarang beroperasi sementara waktu. “Keputusan ini demi keselamatan pelayaran,”tegas Kolonel Amrul.

Ia menjelaskan bahwa pembekuan bersifat sementara dan PT. SPI diminta segera memperbaiki kapal untuk meninjau kembali.

“Kami sedang berkoordinasi dengan Dinas Perhubungan Provinsi Sulut dan KSOP untuk memastikan layanan pelayaran ke Talaud tetap berjalan,”ujarnya.

Kolonel Amrul menambahkan bahwa KSOP telah berkoordinasi untuk menyiapkan kapal pengganti guna menjaga kelancaran transportasi ke wilayah Kepulauan.

Turut hadir dalam rapat, Kepala Dinas Perhubungan Laut Provinsi Sulawesi Utara, KPLP Manado, Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Kepulauan Talaud, Kepala BPBD, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Kepulauan Talaud, Ketua TP – PKK Kabupaten Kepulauan Talaud, serta perwakilan dari KM. Barcelona dan KM.Gregorius.

Related posts